Thursday 7 September 2017

Trip murah meriah ala Kimi

Hallo teman teman apakabar???
Hari ini Kimi mau kasi info wisata gratis di Surabaya.
Namanya adalah Surabaya Heritage Bus dipersembahkan oleh House of Sampoerna. Untuk mengendarai bus ini kalian harus ke House of Sampoerna di jalan kalisosok surabaya. Nahh dari sana akan ada jadwalnya dari jam 9.00 , 13.00 dan 15.00 WIB . Kimi akan posting untuk itinerary juga di blog ini .
Kimi , mami Tya dan oma ikut bus jam 13.00 WIB . Seruu karena kami ke beberapa tempat . Harus nya jadwal ke salah satu klenteng , namun karena klenteng yang dimaksud lagi ada acara , maka perjalan ke klenteng di skip .
Pertama kami memutari daerah Surabaya lama dengan bus menyusuri sungai kalimas lalu berhenti ke Gedung Bank Mandiri .
Gedung ini dibangun pada th 1911 oleh Hulswit. Lalu bus kami jalan dan berhenti di gedung ex Javasche Bank . Gedung ini dibangun pada 14 September 1829. Pada th 1953 dinasionalisasi menjadi Bank Indonesia.
Kimi senang sekali karena Kimi bisa berwisata sambil mendapat pengetahuan tentang Surabaya.

Daddy's Birthday